Senin, 07 Maret 2011

Bank Mandiri Meluncurkan Program Assuransi Merugikan Nasabahnya

PRODUK PERBANKAN
Bank Mandiri-Cigna
Kerja Sama Asuransi Kecelakaan

Sabtu, 30 Juni 2007

JAKARTA (Suara Karya): Bank Mandiri-PT Asuransi CIGNA meluncurkan program perlindungan kecelakaan diri Mandiri Extra Care.

"Program ini merupakan salah satu bentuk pengembangan pelayanan kepada pemegang setia kartu kredit Bank Mandiri," ujar Senior Vice President Consumer Cards Group Bank Mandiri Handayani di Jakarta, Jumat (29/06). Bank Mandiri menargetkan pertumbuhan pemegang kartu kredit hingga akhir tahun 2007 sekitar 1 juta kartu. "Diversifikasi program dan layanan terus dioptimalkan untuk mewujudkan one stop financial shopping bagi seluruh pemegang kartu kredit Bank Mandiri," katanya.

Handayani menjelaskan, program tersebut diberikan apabila terjadi kecelakaan terhadap pemegang polis yang terdiri dari santunan tunai, biaya rawat inap harian rumah sakit, biaya jalan, dan layanan bantuan darurat 24 jam oleh Assist America.
Dia menambahkan, dalam program tersebut, pemegang kartu kredit Bank Mandiri juga akan diberikan kemudahan dalam memproses klaim dengan prosedur yang sederhana, dan tidak berbelit-belit untuk penutupan polis.

"Adanya kerja sama yang kami lakukan dengan CIGNA dalam penyediaan produk perlindungan kecelakaan diri dipadukan dengan customer base yang dimiliki Bank Mandiri, diyakini akan mampu memberikan kontribusi positif bagi dua belah pihak," katanya. Sementara itu, Presiden Direktur PT Asuransi CIGNA Ian Cooper mengatakan, nantinya diharapkan kerja sama tersebut dapat dijadikan sebuah alternatif produk asuransi yang disesuaikan dengan kebutuhan nasabah.

"Atas dasar pengetahuan dan pengalaman, tim kami memiliki komitmen untuk memberikan layanan sempurna sesuai dengan filosofi perusahaan," katanya. (Tri Handayani)

2 komentar:

  1. nah mengenai yg komplain para pemegang kartu kredit bagaimana tuh??????

    BalasHapus
  2. Ma'af mau tanya apakah asuransi ini bisa di cair kan setelah selesai nya pembayaran premi

    BalasHapus